Tugas Bahasa Indonesia 1

1. Bahasa lebih tajam dari sebuah pedang, apa arti peribahasa itu?

pribahasa “Bahasa Lebih Tajam Dari Sebilah Pedang” itu memiliki pengertian bahwa kebiasaan seseorang dalam bertutur kata didalam masyarakat dapat menjadi sebuah senjata yang berbahaya terhadap orang lain, maksud berbahaya disini adalah melalui kata-kata maka seseorang mampu menyakiti perasaan orang lain dengan sangat mudah dengan tanpa perlu membuang energi yang banyak. Untuk itu kita sebagai makhluk yang memiliki akal fikiran sepantasnya menjaga tutur bahasa yang baik agar tidak terjadi kesalah pahaman ataupun orang yang merasa tersinggung.


2. Karangan mengenai bahasa di lingkup keluarga dan masyarakat

penggunaan bahasa indonesia yang baik dan benar dalam lingkup keluarga sebenarnya tidak terlalu intens penggunaanya. Hal itu dikarenakan kita lebih cenderung menggunakan bahasa sehari –hari yang lebih santai yang tidak terlalu memperhatikan aturan bahasa indonesia. Namun hal itu tergantung dari pola hidup tiap-tiap keluarga. Keluarga yang berasal dari kalangan terpandang baik status sosial maupun ekonominya cenderung lebih formal dalam menggunakan bahasa yang sudah diwari turun temurun.
Tak jauh berbeda dengan penggunaan bahasa di keluarga, di kalangan masyarakat umum penggunaan bahasa juga sangat bergantung dari jenis pergaulan masing-masing individu. Pergaulan yang cenderung urakan alias out of control biasanya lebih mempergunakan bahasa-bahasa kasar yang dapat memicu perselisihan, sebaliknya pergaulan orang-orang terpandang biasanya lebih memperhatikan bahasa yang mereka gunakan agar tidak memicu perselihan yang dapat merugikan diri masingg-masing pihak



3. Sebutkan kelemahan dan kelebihan bila kita mempelajari bahasa indonesia!

Kelemahan
a. Bahasa indonesia merupakan bahasa yang terlihat mudah untuk dipelajari namun dalam penerapannya sangat sulit
b. Banyaknya keragaman bahasa daerah yang lambat laun mempengaruhi dan merubah kemurnian dari bahasa indonesia
c. Kekreatifan masyarakat indonesia yang membuat suatu bahasa pergaulan baru yang melemahkan penggunaan bahasa indonesia yang baik dan benar.


Kelebihan
a.Mempelajari bahasa indonesia dengan baik dan benar artinya kita telah berpartisipasi dalam melestarikan bangsa indonesia melalui media bahasa
b.Dapat melatih keterampilan berbahasa indonesia yang sangat dibutuhkan dalam dunia kerja yang banyak menuntut keformalan dalam berbahasa
c.Kita patutnya berbangga untuk menggunakan bahasa indonesia karena bahasa indonesia merupakan salah satu bahasa dengan variasi bahasa terbanyak di dunia selain bahasa Mandarin, keragaman itulah yang menjadi simbol kemajemukkan suatu bangsa.

Read Users' Comments (0)